Begini Caranya Investasi Emas Dengan Modal Minim

Begini Caranya Investasi Emas Dengan Modal Minim

Kini, untuk investasi emas semakin mudah, sekarang bisa melalui handphone atau secara online. Investasi emas tentu tidak hanya dapat dilakukan secara offline saja seperti datang ke toko emas pegadaian, kini hal tersebut sudah bisa dilakukan secara digital atau online.
Banyak faktor yang mempengaruhi Harga emas yang cenderung selalu naik setiap tahunnya bahkan dalam kurun 1 bulan pun akan cenderung mengalami peningkatan harga emas dan ini sangat menguntungkan bagi kita, karena emas adalah salah satu yang bisa tahan terhadap gerusan inflasi mata uang dunia yang membuat emas kerap digunakan sebagai penyimpanan aset paling aman.
Jadi Kamu bisa membeli dan menyimpan emas secara online di platform aplikasi yang tersedia seperti aplikasi pegadaian. Untuk para Investor juga bisa menjual emas yang disimpannya secara langsung melalui aplikasi tersebut.

Berikut aplikasi investasi emas terbaik yang wajib kamu coba sebagai berikut!

Aplikasi Pegadaian Digital

Aplikasi Pegadaian Digital adalah salah satu aplikasi yang menjadi pelopor investasi emas saat ini dengan bertransaksi mudah secara online. Dari pihak pegadaian juga mempromosikan layanan investasi emas.

Kamu bisa memperoleh atau mendapatkan Aplikasi Pegadaian Digital dan unduh langsung dengan mudah melalui ponsel pintar. Ini terdapat di Google Playstore, aplikasi ini sudah diunduh oleh lebih dari 1 juta lebih pengguna. Tidak perlu khawatir, biaya pembukaan rekening di aplikasi Pegadaian Digital ini tidak di pungut biaya yakni Rp. 0 rupiah dan biaya penitipan emas juga Rp. 0 pada 1 tahun pertama. Untuk bisa memulai pembelian emas atau saldo di kenakan tarif minimal Rp50.000, cukup terjangkau bukan?

Coba kamu amati jika kamu menabung dan menyimpannya di bank dengan saldo rekening Rp. 20 jt, dipotong perbulan sebesar Rp.7.500 x12 yakni 1 thn maka tabungan kalian akan berkurang menjadi Rp. 19.100.000, Jika kamu menyimpan tabungan kamu dan menukarnya menjadi emas maka akan mengalami kenaikan setiap tahunnya.

Baca Juga  5 Game Sniper Terbaik di Android Tahun 2022

Apa itu Tabungan Emas

Tabungan Emas Pegadaian adalah layanan penitipan saldo berupa emas yang bisa sangat memudahkan masyarakat untuk berinvestasi secara langsung dengan emas. Untuk Produk Tabungan Emas Pegadaian memungkinkan para nasabah melakukan investasi emas secara mudah dan praktis, murah, aman dan terpercaya karena ini di awasi oleh otoritas jasa keuangan.

Keuntungan Memilih Tabungan Emas

Keunggulan dari Tabungan Emas yakni telah tersedia diseluruh outlet Pegadaian dan melalui Pegadaian Digital Service, Agen Pegadaian dan Marketplace lainnya. Bisa order dan mencetak emas dapat dimulai dari kepingan 1 gram, Harga jual dan buyback yang kompetitif, Untuk Biaya administrasi dan pengelolaan terbilang cukup ringan. Kualitas karatase emas 24 karat.
Dapat melakukan buyback mulai dari 1 gram bahkan lebih, Nasabah dapat melakukan transfer antar rekening Tabungan Emas yakni dari 0,1 gram, Pengelola yang dikelola secara profesional dan ttranspara tanpa ada pihak yang di rugikan.
Nasabah bisa melakukan pembelian berupa Tabungan Emas mengisi (Top Up) mulai dari 0,01 gram, Berikut adalah Grafik Harga Emas (Jual dan Beli) saat ini di PT.Pegadaian pada tanggal 01 Januari 2021 – 25 Oktober 2021.

grafik harga emas

Berikut cara Persyaratan Apa yang harus dilengkapi untuk investasi emas

1. Memiliki identitas yang masih berlaku (KTP/Paspor)
2. Mengisi formulir pembukaan Rekening Tabungan Emas
3. Biaya transaksi Tabungan Emas

Nah, cukup simple dan gampang kan investasi dan menabung emas melalui aplikasi. Sampai disini pembahasan kita tentang investasi emas dengan modal yang minim semoga artikel ini bisa menambah pengetahuan sobat.